Peluang Usaha Kolam Pemancingan Ikan - Salam sukses untuk kita semua, pada kesempatan kali ini kami ingin
mengulas sebuah referensi bisnis yang berisi usaha kolam pemancingan
beserta anilisa modal awal dan prospek usaha kolam pemancingan ini.
Kolam pemancingan merupakan tempat favorit bagi beberapa orang terutama
yang hobi memancing. Pada umumnya kolam pemancingan akan ramai puncaknya
pada hari libur seperti libur hari sabtu-minggu, libur panjang dan hari
raya. Semua orang butuh liburan untuk menghilangkan pengat karena
aktifitas sehari-hari. Sehingga kolam pemancingan menjadi pilihan yang
tepat untuk di jadikan usaha sampingan menjanjikan.
Memancing merupakan hobi untuk semua umur, tidak hanya orang tua saja.
Anak kecil, remaja hingga orang tua juga hobi dengan kegiatan yang satu
ini. Sehingga peminatnya cukup banyak dan prospek usaha kolam pemancingan sangat menjanjikan.
Lalu hal apa saja yang harus kita lakukan serta berapa modal awal yang
di butuhkan untuk memulai usaha ini, sebaiknya anda membaca ulasan peluang usaha kolam pemancingan berikut ini.
Peluang Usaha Sampingan Kolam Pemancingan Ikan
1. Memulai Usaha
Sebelum anda terjun langsung ke dunia bisnis kolam pemancingan ini
alangkah baiknya apabila anda membaca beberapa hal yang harus anda
ketahui berikut ini.
- Sipakan Lokasi pemacingan yang luas, mulai dari kolam pemancingan, tempat pelanggan memancing dan juga halaman parkir. Gunakan lahan anda sendiri jika punya, namun jika tidak punya lahan yang memadai maka bisa membeli atau menyewa.
- Pilihlan lokasi pemacingan yang strategis, mudah di jangkau dan mudah di ketahui banyak orang. Selain itu usahakan memilih lokasi pemancingan dengan pemandangan sekitar yang indah agar pelanggan betah.
- Apabila lahan yang ada cukup luas, maka bangunlah kolam pemancingan lebih dari satu, agar pengunjung bisa memilih dan tidak mudah bosan.
- Bangunlah tempat untuk pemancing yang nyaman serta teduh, seperti menambahkan kursi, meja atau bahkan bangunan seperti pondok agar muat untuk satu keluarga.
- Bangun juga rumah makan kecil-kecilan yang nantinya bisa di gunakan untuk berjualan berbagai kebutuhan konsumen seperti makanan, minuman, gorengan dan lain sebagainya. Bahkan anda bisa membuat konsep ikan yang di dapat bisa di masak dan di makan di tempat.
- Tebarkan bibit ikan di kolam pemacingan, hal ini tentu saja wajib. Jenis ikan yang bisa anda tebarkan adalah ikan gurame, nila, ikan mas,
ikan lele dan lain sebagainya. Semakin banyak jenisnya semakin baik.
2. Analias Modal Awal
Analisa modal awal di bawah ini merupakan analias modal untuk usaha
pemancingan dengan skala kecil, modal bisa saja berbeda tergantung besar
kecilnya usaha kolam tersebut, selain itu apabila lahan yang di gunakan
milik orang lain atau kita membeli maka modal awal semakin besar. Dan
ini dia perkiraan modal awal usaha pemancingan skala kecil.
Biaya Awal | |
Modal Awal Pembuatan Kolam | Rp 3.000.000,00 |
Bibit Ikan | Rp 2.000.000,00 |
Alat (alat masak, jaring, kail, piring, gelas dll) | Rp 2.000.000,00 |
Total | Rp 7.000.000,00 |
Biaya Operasional Per Bulan | |
Pegawai | Rp 2.800.000,00 |
Bahan Masakan | Rp 1.000.000,00 |
Bibit Ikan | Rp 1.000.000,00 + |
Total | Rp 4.800.000,00 |
- Perkiraan omzet per bulan : Rp 6.000.000,00
- Laba bersih per bulan : (Rp 6.000.000,00 - Rp 4.800.000,00) = Rp 1.200.000,00
3. Hambatan Bisnis
Dalam setiap usaha pasti ada saja hambatannya, sedangkan untuk usaha
kolam pemancingan ini beberapa hal yang bisa menghambat penghasilan
adalah sebagai berikut :
- Persaingan yang ketat karena saat ini banyak yang memulai usaha ini, semakin minim persaingan maka semakin baik.
- Cuaca buruk seperti musim penghujan, dengan begitu pengunjung akan menurun.
- Terkadang sulit mencari bibit ikan yang bagus dan mencari pakan ikan karena distribusi pakan yang kacau. Namun semua tergantung dari lokasi tempat usaha anda.
4. Strategi Pemasaran
Berikut ini beberapa strategi yang bisa anda terapkan apabila anda sudah memiliki kolam pemancingan :
- Promosikan kolam pemancingan agar cepat di ketahui banyak orang, seperti melalui koran, banner, televisi lokal, brosur dan lain sebagainya.
- Sering-sering di adakan event atau acara khusus seperti lomba memancing, diskon memancing, panggung hiburan dan lain sebagainya.
- Berikan pelayan yang prima, ingatkan karyawan anda agar memberikan pelayan yang memuaskan bagi pengunjung.
- Berikan harga yang bersaing, dengan harga yang bersahabat di harapakan kolam pemacingan anda lebih ramai.
Itulah beberapa hal yang bisa anda terapkan atau anda pelajari sebelum
memulai usaha kolam pemancingan. Usaha ini sangat cocok di jalankan bagi
anda yanh hobi memancing atau bagi anda yang memiliki lahan luas.
Sekian yang dapat kami bagikan, semoga membantu pembaca semua yang
membutuhkan informasnya. Terimakasih atas kunjungannya dan telah membaca
referensi Peluang Bisnis Sampingan Kolam Pemancingan.
sumber : http://seribupeluang.blogspot.com/2015/04/peluang-usaha-kolam-pemancingan-ikan.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar